Lhokseumawe – Ibadah Misa Sabtu Suci dalam rangka Perayaan Tri Hari Suci berlangsung khidmat di Gereja Katolik St. Mikhael, Kota Lhokseumawe, Sabtu (19/4/2025) malam.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Dr. Ahzan, S.H., S.I.K., M.S.M., M.H., melalui Kabag Ops Kompol Abdul Muin, S.E., M.M., mengatakan, pengamanan dilakukan untuk memastikan seluruh rangkaian ibadah berjalan dengan aman dan lancar tanpa gangguan. “Kami menempatkan personel di lokasi guna menciptakan rasa aman bagi jemaat yang sedang beribadah,” ujarnya.
Ia juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk terus menjaga toleransi dan saling menghargai antarumat beragama, khususnya dalam momentum perayaan hari besar keagamaan.
“Harapan kami, kerukunan yang sudah terjalin dengan baik di Lhokseumawe dapat terus dipertahankan. Polri siap hadir untuk menjaga keamanan dan kenyamanan seluruh warga, tanpa membedakan latar belakang,” pungkasnya.